CILACAP,- Kemampuan babinsa dalam melaksanakan tugas kewilayahan tidak diragukan lagi. Namun untuk mengasah kemampuan pembinaan teritorial (Binter), Babinsa jajaran Kodim 0703/Cilacap turun langsung ke wilayah untuk mengaplikasikan ilmu teritorial dalam rangkaian kegiatan Latihan Teknis Teritorial (Latnister) yang di gelar terpusat di Makodim 0703/Cilacap.
Ada berapa sasaran dalam aplikasi lapangan yang merupakan wilayah binaan Koramil 01/Cilacap yang meliputi Kelurahan Tambak Reja, Kelurahan Sidanegara dan Kelurahan Sidakaya. Kedatangan salah satu tim peserta Latnister dibawah pimpinan pelatih Pelda Darmawan diterima langsung oleh Lurah Sidakaya Supriyono beserta perangkatnya di Kantor Kelurahan Sidakaya, Kecamatan Cilacap Selatan, Kamis (14/3).
Sebelum pelaksanaan peserta melaksanakan apel di halaman Kantor Kelurahan, dilanjutkan pengenalan berbagai fasilitas yang dipandu oleh Babinsa Sidakaya Serka Ali Nurhadi.
buy flexeril online https://myhst.com/wp-content/themes/twentytwentythree/assets/fonts/inter/flexeril.html no prescription
Disana mereka meninjau langsung papan Honogram dan beberapa ruang kantor staf dan Lurah Sidakaya.
Dengan turun ke kantor Kelurahan, babinsa peserta Latnister akan lebih mudah mengaplikasikan pengetahuan teritorial, termasuk didalamnya puldatater yang mencakup geografi, demografi dan kondisi sosial dengan praktek langsung dilapangan.
Dalam kesempatan itu Pelda Darmawan mengatakan kegiatan Latnister sangat efektif untuk mengasah kemampuan babinsa sebagai ujung tombak TNI AD dalam pembinaan teritorial, memiliki kemampuan puldata yang mumpuni dengan mangusai aspek geografi, demografi dan kondisi sosial wilayah yang kesemuanya itu bermuara pada terwujudnya ruang alat kondisi (RAK) juang yang tangguh.
“Selain itu aplikasi di lapangan ini dapat menjadi sarana studi banding bagi babinsa, untuk membangun desa diwilayahnya masing masing,” jelasnya.
Kris-Wen