MAYBRAT,– Pj. Bupati Maybrat, Dr. Bernhard. E. Rodonuwu, S.Sos., M.Si., melaksanakan apel pagi bersama Aparatur Sipil Negara (ASN), di kantor Bupati Maybrat, Senin (30/1/2023).
Bernhard menekankan kepada pimpinnan OPD Eselon III, Eselon IV dan pegawai ASN bahwa kedispilinan bukan sesuatu yang harus dipaksanakan, namun displin harus tertanam dalam diri masing-masing.
“Adapun soal pemberian TPP kepada ASN, itu akan diberikan apabila ASN melaksanakan tanggunggungjawabnya dalam pekerjaan berupa membuat lembar kerja per harinya agar ASN dapat mengetahui tugas pokok di bidang pekerjaanya,” katanya.
Bernhard menyampaikan bahwa APBD Pemerintah Kabupaten Maybrat tidak akan sanggup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat eksodus sebanyak 6.500 jiwa.
“Untuk itu Pemkab Maybrat sedang melakukan manuver ke pemerintah pusat, yakni kementrian terkait agar Pemerintah Maybrat bisa mendapatkan dukungan pemulangan masyarakat eksodus di Distrik Aifat Timur Raya dan Aifat Selatan,” jelasnya. (abas)