CIREBON- Briptu Ubaedilla dalam kegiatan patroli dialogis sambang kamtibmas dan juga pemberian sosialisasi protokol kesehatan yang dilaksanakan pada Kamis siang hari ini, (02/03/2022) melaksanakan pembinaan kepada warga masyarakat yang tengah beraktifitas di sekitar tempat tinggalnya tepatnya Desa Wanasaba Lor Kec. Talun Kabupaten Cirebon.
Briptu Ubaedilla menjelaskan bahwa maksud dan tujuannya dari pemberian himbauan secara langsung kerumah – rumah warga adalah sebagai salah satu upaya Satuan Brimob Polda Jabar khususnya Kompi 1 dalam memutus mata rantai penularan covid 19, jelas Briptu Ubaedilla.
Briptu Ubaedilla menambahkan, bahwa tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan ini juga untuk meminimalisir dan mengantisipasi agar tidak terbentuk atau terjadinya cluster baru covid 19 di tengah masyarakat menjelang hari raya ini. Selain itu dengan kondisi covid 19 seperti ini, di tengah pandemi covid 19 yang terjadi saat ini hal tersebut merupakan sesuatu yang berbahaya karena virus covid 19 akan mudah sekali menular kepada orang lain karena tidak diberlakukannya protokol kesehatan saat melaksanakan aktifitas terutama di luar rumah tentunya, ucapnya.
“Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol Yuri Karsono S.I.K menyampaikan bahwa saya berterima kasih kepada seluruh jajaran yang mau turun langsung ke lapangan bisa hadir di tengah – tengah masyarakat secara aktif guna memelihara kamtibmas dan juga kondusifitas wilayahnya melalui kegiatan patroli dialogis sambang kamtibmas dan juga himbauan dialogis pemberian sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat”, ucap Yuri.
“Abdul salah seorang warga yang ditemui dalam kegiatan patroli yang dilaksanakan pada hari ini menyampaikan rasa terima kasihnya atas himbauan dan juga sosialisasi protokol kesehatan yang telah diberikan oleh para personil Brimob yang bertugas. Pihaknya akan mengikuti segala aturan dan juga perintah sesuai dengan apa yang disampaikan para personil Brimob kepadanya agar tidak terjadi kasus penularan baru di sekitar tempat tinggalnya”, tutupnya.