Bandung, -Kepolisian daerah (Polda) Jabar Biro SDM Subbag Kompeten melaksanakan Assessment Promosi Jabatan (Projab) Terbuka Jabatan Kasubdit VIP Ditpamobvit Polda Jabar.
Pelaksanaan assessment projab berlangsung di Gedung Assessment Center Polda Jabar selama dua hari Rabu dan Jumat, tanggal 15 November – 17 November 2023 yang diikuti 5 (lima) Asesi berpangkat Komisaris Polisi (Kompol). Hari pertama Rabu 15 November 2023 telah dilaksanakan tes Uji Kompetensi Manajerial.
“Kegiatan ini sesuai dengan Peraturan Kapolri Nomor : 19 tahun 2017 tanggal 08 Desember 2017 Tentang Pelaksanaan Promosi Jabatan Terbuka di lingkungan Kepolisian Negara Republik Indonesia,” kata Kasubbag Kompeten Ro SDM Polda Jabar Kompol Asep Agustoni, S.E., M.M, kepada awak media disela kegiatan hari kedua Jumat (17/11/2023).
Lebih lanjut Asep Agustoni menyebutkan assesment ini juga melibatkan was internal dan was eksternal. Dari hasil tes uji kompetensi manajerial diperoleh 3 asesi yang lulus ke tahap Uji Kompetensi Bidang hari ini Jumat 17 November 2023 yaitu 1.Kompol Agus Gustiawan, S.H., M.H, jabatan Kanit 2 Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Jabar, 2. Kompol Saifuddin Hamzah, M.Pd, jabatan Kabagops Polres Garut, dan 3. Kompol irfan Nugraha, S.H, jabatan Kanit 3 Subdit 2 Ditreskrimum Polda Jabar.
Sementara tim penguji untuk Uji Kompetensi Bidang ini di pimpin AKBP Widodo, S.E.,M.M, jabatan Kayanma Polda Jabar, didampingi AKBP Dicky Mulyana, S.I.K, jabatan Kabagbinopsnal Ditpamobvit Polda Jabar dan AKBP Buhori, S.H., M.H, jabatan Kasubdit Audit Ditpamobvit Polda Jabar.(Red).