BANDUNG,– Refocusing anggaran guna penanggulangan COVID-19 di Jawa Barat akhirnya disetujii Komisi II DPRD Jawa Barat.
Ketua Komisi II DPRD Jabar, Rahmat mengatakan anggaran refocusing bagi penanggulangan COVID-19 itu sebesar Rp15 trilliun.
Menurutnya, hal itu didapat melalui rapat terbatas antara Gubernur Jabar dan jajaran beserta pimpinan DPRD.
“Dengan gambaran kesimpulan prinsip umum bahwa guna penanggulangan situasi wabah virus COVID-19 di Jabar, Pemprov Jabar akan melakukan refocusing anggaran,” jelasnya, Jumat (27/3/2020).
Selanjutnya, rincian anggaran tersebut akan dibahas dan dikomunikasikan lebih lanjut.
“Untuk besaran pastinya beserta rincian alokasi dan jenis kegiatannya, akan segera dikomunikasikan Sekda kepada Pimpinan DPRD jabar,” jelasnya.
Rahmat berharap dengan gelontoran anggaran sebesar Rp15 triliun, penanganan COVID-19 di Jabar bisa maksimal.
“Kita berharap upaya antara gubernur dan pimpinan DPRD akan dapat meyakinkan langkah pencegahan dan penanganan COVID-19,” terangnya. ***