SUMEDANG,- Menjadi contoh dan memelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, hal tersebut tersirat dalam 8 wajib TNI ayat ke 8, bermakna setiap prajurit harus menjadi suri tauladan dan contoh yang baik dalam tindak tanduknya dalam kehidupan bermasyarakat.
Babinsa, selain membina dalam hal menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, juga wajib mengetahui tentang kondisi atau keadaan warga binaanya baik aspek kesehatan, pendidikan, matapencaharian dan yang lainnya. Seperti yang dilakukan Serka Entis Sutisna Babinsa Desa Cijambe, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang
“Saya wajib tahu tentang keadaan atau kondisi warga binaannya, karena kita sadar selaku mahkluk sosial kita hidup saling membutuhkan,” kata Entis mengatakan usai menyambangi warganya yang mengalami struk, Senin (25/06/2019).
Dikatakan, Katja menderita struk sejak 6 tahun ke belakang dan mengalami gangguan penglihatan yang tinggal bersama istrinya, yang juga sudah mulai sakit-sakitan sejak beberapa waktu ke belakang.
“Alhamdulillah saya berkunjung ke beliau mungkin ini sudah yang kesekian kalinya. Keduanya tinggal serumah di Dusun Parugpug RT 10, RW 03, Desa Cijambe, Kecamatan Paseh karena anaknya tinggal di kampung berbeda, yakni Parugpug Kaler,” tambah Entis.
Saat ini, Katja dan istrinya Edah dinafkahi oleh anaknya Arif yang bekerja sebagai kuli di salah salah satu mebeul di Paseh.
“Yang saya ketahui sesekali anaknya berkunjung ke orang tuanya untuk mengantarkan nafkah (untuk makan). Dengan segala keterbatasan, saya selaku babinsa hanya bisa memberikan bantuan berupa tenaga apabila Bapak dan Ibu membutuhkan bantuan saya. Silahkan bapak kapan saja bisa hubungi nomor hanphone saya, dan sayapun sudah titip pesan kepada tetangga terdekatnya jika abah dan nini membutuhkan tenaga saya, mangga hubungi,” ujarnya.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada tetangga yang sudah membantu kedua orang tua jompo ini mudah-mudahan kedepan ada dermawan yang sudi membantu bapak dan ibu,” tambahnya.
Katya dan istrinya mengucapkan terima kasih kepada Serka Entis yang selalu menyempatkan berkunjung dan memberikan semangat kepada dirinya.
“Hatur nuhun bapak pembina tos ngersakeun dongkap ngalayad ka abah sareng nini katampi pisan kanyaah pembina ka abah,” ucap Katya sambil menunjukan nomor kontak Babinsa yang tertulis dalam secarik kertas, agar dirinya sewaktu -waktu membutuhkan tenaga dan bantuan babinsa.
Abas