Indosiar semakin membuktikan eksistensinya sebagai home of talent search dengan kembali menghadirkan ajang pencarian bakat “Bintang Pantura 6”. Kali ini Indosiar memberi kesempatan kepada penyanyi dangdut dari seluruh penjuru daerah untuk berkibar lewat panggung “Bintang Pantura 6”.
Irama khas “Pantura” yang kental dengan paduan musik kedaerahan memiliki penggernar yang sudah menyihir lintas kalangan karena mampu memadukan berbagai genre musik terutama dangdut. Sejak 2015 silam, Indosiar sudah memberikan tempat khusus bagi penyanyi yang kerap tampil dari panggung ke panggung mengekspresikan alunan musik “Pantura” yang kental dengan dangdut. Lewat panggung “Bintang Pantura” juga penyanyi-penyanyi yang sebelumnya hanya berkiprah dalam skala lokal, kini namanya kian melambung di industri musik dangdut tanah air. Sebut saja Lilis BP, Toto BP, Tika BP, Fitri BP, Jamila BP, dan Dimas Tedjo BP yang namanya dikenal secara nasional sejak menjadi alumnus Bintang Pantura. Indosiar memberikan ruang bagi para alumnus “Bintang Pantura” untuk semakin eksis dengan dibentuknya Pantura Angels, Pantura Babes, Trio Ngapak dan Pantura Boys.
Memasuki kali ke-6 penyelenggaraan “Bintang Pantura”, Indosiar masih akan menyelenggarakan audisi secara online di tengah situasi pandemi COVID-19, menyusul kesuksesan audisi online Pop Academy 2020 dan LIDA 2021 yang digelar tahun lalu.
Indosiar optimis akan menemukan penyanyi-penyanyi khas “Pantura” paket komplit, bersuara merdu dan entertaining yang nantinya siap berkompetisi di Panggung Impian. “Melalui audisi online, “Bintang Pantura 6” akan lebih leluasa menjangkau bakat yang selama ini mungkin terkendala lokasi audisi dengan jadwal manggung para calon peserta. Kini mereka tetap dapat mengikuti audisi dengan rasa aman sesuai protokol kesehatan serta efisiensi waktu dan biaya demi mewujudkan mimpi menjadi Bintang Pentas”, ujar Harsiwi Achmad selaku Direktur Programming SCM.
Audisi online “Bintang Pantura 6” diperuntukkan bagi Warga Negara Indonesia (WNI), pria dan wanita berusia 15 – 27 tahun, solo/duo/trio, berpenampilan menarik, berpengalaman menyanyi di panggung, dan memiliki kemampuan menyanyi dangdut / koplo / campur sari / keroncong / rockdut / reggae-dut / remixdut atau reggae-tong. Calon peserta dapat melengkapi formulir pendaftaran dengan mengisi biodata diri, foto KTP / KK (Kartu Keluarga), melampirkan 1 foto close up dan 1 foto full body, mencantumkan link pengalaman peserta menyanyi di panggung (link youtube / instagram / facebook / sosial media lainnya dan pastikan akun sosial media tidak terkunci) dan mengunggah video hasil rekaman calon peserta bernyanyi dengan ekspresif disertai goyangan untuk dua lagu (1 slow beat dan 1 upbeat) tanpa editing suara dan tanpa alat musik atau maksimal menggunakan 1 alat musik.
Audisi online “Bintang Pantura 6” berlangsung sejak tanggal 11 April hingga 23 Mei 2021 mendatang. Form pendaftaran telah tersedia di seluruh platform digital resmi Indosiar (Website, facebook, twitter, dan instagram). Nantinya pendaftar terpilih akan dihubungi langsung oleh pihak Indosiar untuk mengikuti audisi online via aplikasi zoom dan dinilai langsung oleh juri-juri dari Indosiar. Seluruh proses audisi “Bintang Pantura 6” Gratis! Tanpa dipungut biaya apapun!.
Informasi lebih lanjut mengenai audisi online “Bintang Pantura 6” dapat diakses melalui website resmi di www.indosiar.com, Instagram: @indosiar, Twitter: @indosiar dan Facebook: IndosiarID.TV.
Ikuti Audisi “Bintang Pantura 6”! Gratis!
“Bintang Pantura 6” Bergoyang di Panggung Impian!. **