SUMEDANG,- Paur Humas Polres Sumedang Bripka Endah dan anggota humas lainnya mensosialisasikan tentang bijak bermedia sosial kepada 7 mahasiswi Unpas Kab. Sumedang, di Kedai Makan, Rabu (20/3/2019).
Bripka Endah mengatakan, tujuan diadakannya sosialisasi agar para generasi millennial bisa meminimalisir konten-konten tidak layak yang ada di medsos, terutama konten pemberitaan hoaks, radikalisme dan anti pancasila.
“Jika menemukan konten yang berbau sara, radikal dan hoaks, laporkan ke pihak kepolisian, termasuk Polres Sumedang. Laporan bisa lewat inbox medsos Polres Sumedang,” jelas Endah.
Dia berharap, setelah diadakan kegiatan sosialisasi ini, mahasiswi dapat turut serta membantu menciptakan sumedang yang kondusif.
Abas