Cirebon, – Jajaran Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jabar laksanakan kegiatan pemberian himbauan dialogis berupa sosialisasi protokol kesehatan beberapa kawasan baik di Kota maupun Kabupaten Cirebon guna mengurangi dan memutus rantai penularan covid 19 di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Briptu Iqbal mengunjungi langsung masyarakat yang tengah beraktifitas di tempatnya bekerja untuk diberikan himbauan. Aipda Abdul Hamid Daeng yang pimpin jalannya kegiatan pada siang hari ini menyampaikan bahwa, kegiatan yang dilaksanakan pada Senin siang hari ini, Selain bertujuan memutus penularan covid 19 juga bagian dari silaturahmi kamtibmas demi terciptanya kondusifitas wilayah, jelas Aipda Daeng.
Aipda Daeng menambahkan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu cara dan upaya yang dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Jabar khususnya dalam program percepatan penanganan pandemi wabah covid 19 yang masih terjadi sampai dengan saat ini di awal tahun 2022. Selain itu kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari Maklumat Bapak Kapolri tentang kepatuhan akan kebijakan pemerintah dalam penanganan wabah covid 19. Dengan terjalinnya kerja sama dan bersinergi baik itu antar instansi maupun seluruh lapisan warga masyarakat maupun organisasi kepemudaan yang ada di tiap – tiap daerah. Optimis penyebaran dari wabah ini bisa segera dengan cepat dihentikan sehingga angka penularan yang ada bisa segera segera berkurang, jelas Aipda Daeng.
Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., menyampaikan bahwa “Dalam rangka mendukung program pemerintah demi keselamatan seluruh warga masyarakat di Indonesia dan di Jawa Barat ini khususnya, diperlukan gerakan pencegahan atau preventif secara masif dan serentak kepada seluruh warga masyarakat salah satunya adalah kegiatan penyemprotan guna meminimalisir transmisi lokal covid 19 di tengah masyarakat”, tegas Yuri.