MUSIRAWAS,– Pekerjaan peningkatkan jalan cor beton sepanjang kurang lebih 510 meter di Kecamatan Purwodadi, Musirawas, Sumatera Selatan, sudah selesai 100 persen dan sudah dilakukan proses PHO antara Dinas PU Bina Marga dengan mitra kerja kontraktor pelaksana.
“Cor beton jalan dalam kecamatan ini dianggarkan melalui Dana Bansos sebesar Rp731 juta, dikerjakan oleh CV. Pandawa Lima, dengan masa pelaksanaan selama 78 hari kalender,” ujar H. Aidil Rusman, Kepala Dinas PU Bina Marga Musirawas melalui Muhammad Fahmi, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), didampingi Muhammad Fauzan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK), Kamis (26/12/2019).
Dikatakan Fahmi, pihaknya sangat bersyukur proyek pembangunan jalan cor beton di dalam Kecamatan itu berjalan sukses tanpa hambatan dan sesuai harapan.
“Cor beton jalan dalam kecamatan tersebut sudah dicek langsung Tim Dinas PU Bina Marga, bersama pihak Bagian Pembangunan, Kecamatan Purwodadi, rekanan dan diliput kembali dari media Patroli Cyber. Apabila enam bulan kedepan jika jalan ini ada kerusakan, maka masih tanggungjawab pihak rekanan, karena masih masa pemeliharaan,” jelasnya.
Dirinya berharap, selesainya pembangunan jalan cor beton bisa bermanfaat dan dapat membantu mobilisasi masyarakat untuk meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Purwodadi. (Toni/Nasrul).