Sumedang, — Dandim 0610 Sumedang Letkol Arm I Made Mertha Yasa Pimpin Apel Pengecekan Pergeseran Pasukan ke tiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat (Jabar) dan Pemilihan Bupati Wakil Bupati Sumedang di Makodim 0610 Sumedang, Selasa (26/6/2018).
“Kegiatan apel digelar pada pukul 15.25 Wib itu, turut dihadiri Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo, S.Ik, ‎Kasdim 0610 Mayor Inf Anang Pramudyanto, S.Sos, ‎Pasiops Dim 0610 Kapten Inf Kasno, ‎Dansubdenpom III/2-1 Sumedang Kapten Cpm Ali Imron dan Para Danramil jajaran Kodim 0610,” ujar Dandim 0610.
Menurut Dandim 0610, Peserta apel terdiri dari anggota gabungan yakni, Subdenpom III/2-1, ‎Kodim 0610 dan anggota ‎Yonif Raider 301 Prabu Kian Santang dengan jumlah kekuatan personil sebanyak 530 Orang.
“Telah di instruksikan, untuk Pasukan BKO dari Yonif 301 akan diserahkan kepada Danramil dan agar diatur dalam pelaksanaan tugas pengamanan Pilkada ini serta tetap menjaga netralitas TNI sesuai arahan Bapak Panglima TNI,” ucapnya.
Dandim menuturkan, Bahwa untuk ‎posisi TNI dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada serentak ini berada di ring 2 dengan jarak 100 sampai dengan 150 Meter dari TPS namun tetap bisa memantau pelaksanaan kegiatan pemungutan suara dan laksanakan patroli.
“Jumlah TPS yang harus diamankan sebanyak 2.026 TPS yang tersebar di wilayah Kab. Sumedang,” ujarnya.
Abas