MUSIRAWAS,– Proyek pembangunan jalan lingkungan sepanjang sekitar 200 meter, berupa cor beton di RT.01, Kelurahan Sumberharta, Kecamatan Sumberharta, Kabupaten Musirawas Sumatera Selatan, mengalami kerusakan. Parahnya, semen cor beton bisa diremas pakai tangan.
“Jika tak percaya, silahkan coba remas jalan yang rusak dan berlobang dengan tangan pasti mudah sekali diremas,” jelas AG, salah satu warga setempat dengan nada kecewa pada wartawan, Selasa (18/2/20).
Dikatakannya, dari awal dikerjakan, ia sudah meragukan kualitas jalan yang dibangun di lokasi tersebut tak bertahan lama. Soalnya, adukan semen saat pengerjaan satu mesin Molen hanya dicampur satu setengah sak semen, itupun menggunakan merk semen harga murah.
“Saya sudah tidak yakin jalan ini awet, soalnya pada saat pelaksanaan pembangunan jalan tersebut mulai dari awal sampai selesai saya ikut bekerja, sehingga faham dan tahu benar pengerjaan jalan cor beton sudah tak beres. Sebab, satu alat molen hanya pakai satu setengah sak semen, itupun semen merk harga murah di pasaran,” tegasnya.
Menanggapi kondisi jalan tersebut, Sekretaris Dinas PU Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Jaya Putra, Kamis (20/2/20), menyarankan silahkan konfirmasi langsung kepada PPTK (Pejabat Pelaksana Tekhnis Kegiatan).
“Untuk secara teknis silahkan tanya sama PPTK, nanti saya takut salah jawab, Informasi proyek tersebut sudah diperiksa BPK,” tandasnya.
Dari data yang berhasil dihimpun, proyek peningkatan jalan lingkungan RT 1 Kelurahan Sumberharta melalui Dinas PU Pemukiman dan Kawasan Pemukiman dikerjakan pihak ketiga CV. Sarana Harapan Bersama dengan pagu anggaran Rp.239.725.000.2. (Toni)