KAB. BANDUNG,- Kepala Unit (Kanit) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Rosyid bersama Bhabinkamtibmas Cinunuk, Aipda Heri berkunjung ke Padepokan Atlit Pornas Gulat Tradisional, Sabtu (15/7/2023).
Kedatangan mereka dalam rangka bersilaturahmi sekaligus menyampaikan ucapan selamat kepada atlet benjang peraih medali di Pornas 2023. Atlet berprestasi tersebut berasal dari Padepokan Gulat Tradisional atau Benjang, di Kp. Ciborelang RW 09 Desa Cinunuk.
Adapun atlet peraih medali antara lain Toni Sultoni peraih medali perak, Ikbar Gustiana dan Satria peraih medali perak, serta Revan peraih medali emas untuk tingkat SMP.
“Kami mewakili pemerintahan Kecamatan Cileunyi mengapresiasi dan bangga atas raihan prestasi ini. Peraih medali telah mengangkat nama baik wilayah melalui karya dan prestasi,” ungkap Rosyid, kepada wartawan.
Ia mengatakan, kehadirannya juga merupakan bukti bahwa pemerintah dan aparat kepolisian senantiasa mendukung hal positif. Terebih mereka juga bagian pecinta dan pelaku seni budaya.
“Kami ucapkan terima kasih kepada putra terbaik Cileunyi yang sudah membahwa harum Cileunyi di Pornas 2023, sebagai atlet Jawa Barat perwakilan dari Kabupaten Bandung,” ucapnya.
Menurutnya, para atlet ini layak mendapat pembinaan berkelanjutan sehingga mempertahankan dan bahkan meningkatkan prestasi, khususnya di bidang beladiri tradisional Benjang.
“Budaya ini harus tetap dilestarikan agar tidak musnah seiring kemajuan zaman,” tandas Rosyid.
Sementara dari pihak padepokan, Kang Ohid dan Kang Ii mengaku siap membina warisan seni budaya peninggalan leluhur. Namun demikian, pihaknya juga butuh perhatian pemerintahan dari bawah sampai atas.
“Tentunya kami sangat berterima kasih jika pemerintah bisa memberikan fasilitas yang kami butuhkan untuk mengembangkan dan memajukan seni beladiri tradisional ini,” katanya. (Abah)