SUMEDANG,– Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sumedang kembali melaporkan perkembangan situasi dan kondisi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sumedang, Selasa 18 Agustus 2020.
Adapun perkembangan lengkapnya adalah sebagai berikut:
Kasus Konfirmasi, 32 orang, 4 orang dirawat, 28 orang isolasi mandiri. sembuh atau selesai isolasi sebanyak 45 orang, meninggal 1 orang dan jumlah 78 orang. Hari ini, 9 orang yang terkonfirmasi positif klaster RSUD dinyatakan sembuh.
Untuk data kasus suspek; dirawat atau diisolasi 1 orang, selesai perawatan 1.102 orang, probable 4 orang dan jumlah 1.107 orang.

Pengujian Rapid Test yang telah dilaksanakan dinkes 3.721 orang, RSUD 3.564 orang dan jumlah 7.285 orang. Pengujian Rapid Test Ulang oleh dinkes 109 orang, RSUD 135 orang dan jumlah 244 orang, sehingga jumlah Total Rapid Test sebanyak 7.529 orang.
Perlu diketahui dan dipahami bersama, bahwa hasil Rapid Test Reaktif belum tentu positif terpapar Covid-19, untuk membuktikannya harus dilanjutkan dengan uji Polymerase Chain Reaction (PCR)/SWAB.
Pasien yang meninggal dengan status Reaktif Rapid Test, walaupun belum tentu positif Covid-19 namun pemulasaraannya dilaksanakan menggunakan standar protokol pemulasaraan pasien Covid-19 dengan tujuan untuk melindungi masyarakat terpapar Covid-19 bila ternyata jenazah yang bersangkutan ternyata positif Covid-19.
Total spesimen PCR/SWAB oleh dinkes 2.289 orang, RSUD 713 orang dan jumlah Keseluruhan : 3.002 orang. Pelaksanaan PCR/SWAB ulang sebanyak 109 spesimen, jumlah SWAB/PCR Kawasan Industri 3.021 spesimen, sehingga jumlah total spesimen PCR/SWAB sebanyak 6.132 spesimen. (bs/bn)