BANDUNG, — Jajang Hartako (55) warga Kp. Cipasir Desa Jelegong Kec. Rancaekek Kab. Bandung berharap Satgas tegas menindak warga yang masih buang sampah ke sungai.
Jajang menyatakan harapannya itu saat memancing di sungai Cikijing Desa Linggar ketika gabungan Subsektor 01 Rancaekek dan Subsektor 15 Sumedang membersihkan sampah di sungai Cikijing Desa Linggar beberapa waktu lalu.
Menurut Jajang, dalam soal membuang sampah jangan sembarangan terutama ke sungai. “Hingga saat ini warga di desanya sudah mulai menyadari buruknya membuang sampah sembarangan. Karena itu, warga di sini tidak lagi buang sampah ke sungai,” ucap Jajang.
Kalau pun masih ada sampah di sungai ini, kata Jajang, karena masih ada warga setempat mau pun warga jauh yang belum menyadari buruknya buang sampah seenaknya. Namun juga karena buangan dari hulu hingga menumpuk di hilir.
Ia pun kagum dengan kehadiran Satgas Sektor 21 Subsektor 01 Rancaekek yang tak mengenal lelah terus membersihkan sungai dan memberi pengarahan kepada warga.
“Saya juga berterima kasih karena kehadiran Satgas dalam menunaikan program Citarum Harum membersihkan sungai khususnya di Subsektor 01 hingga kondisi sungai jadi bersih”.
Sayangnya, lanjut Jajang, “dalam satu minggu ke depan biasanya sungai kotor lagi, sampah akan numpuk lagi karena terbawa aliran dari hilir,” pungkas Jajang.*
Elly