CIREBON,– Kapolresta Cirebon, AKBP M.Syahduddi melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Sumber, Cirebon menjelang hari Natal dan tahun baru 2020, Senin 23 Desember 2019, pagi.
Saat sidak, kapolres didampingi Bupati Cirebon Drs. H.Imron Rosadi, Dandim 0620 Kab.Cirebon Letkol Arh Adhi Kurniawan, Kasat Reskrim AKP Anton, Kasat Intelkam AKP Sudiro, Kapolsek Sumber AKP H. Shobirin dan Pejabat Disperindag Kab. Cirebon.
“Setelah kami cek, harga pangan di pasar tradisional relatif biasa tapi ada juga yang mengalami kenaikan. Seperti harga daging sapi Rp. 110.000, harga ayam kampung naik jadi Rp 60.000, ayam negeri naik jadi Rp 31.000, Cabe Eawit Setan naik jadi Rp 50.000, Cabe Hijau Tradisional naik jadi Rp 28.000,” jelasnya.
Selain itu, tutur kapolres, kenaikan harga juga terjadi pada Cabe Kriting jadi Rp 40.000, Bawang Merah Rp 40.000, telor ayam Rp 24.500, Minyak Goreng Tradisional Rp 25.000, Cabe Merah Tradisional Rp 35.000 dan Minyak Curah Tradisional Rp 11.800. (One-to)