BANDUNG, — Nana Puspa Dewi, Corporate Affairs and Communications Director Kawan Lama Group, menjelaskan, Ace Hardward melalui Kawan Lama Foundation mendonasikan Alat Pelindung Diri (APD) ke 50 kota di 26 Provinsi yang paling terdampak Covid-19.
Menurut Nana Puspa Dewi, Kawan Lama Group melanjutkan donasi ini sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap penanggulangan wabah Covid-19 yang diberikan langsung kepada Puskesmas, rumah sakit, Dinas Sosial, petugas pemakaman Covid-19 dan Pemerintah Kota.
“Sejak awal Covid-19 muncul di Indonesia Kawan Lama Group berkomitmen mendukung pemerintah untuk bersama-sama memutus penyebaran Covid-19 di awal tahun ini”.
ACE yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group melanjutkan dukungan dengan mendonasikan APD. “Kami melibatkan mitra bisnis dengan target donasi 30.000 APD yang dibagi dalam 3 tahap,” kata Nana Puspa Dewi.
Ia menekankan akan memperluas jangkauan penerima manfaat melalui koordinasi dengan pemerintah daerah agar bantuan dapat diterima dengan tepat sasaran.
Pada tahap 3 ACE menyalurkan lebih dari 16.000 baju hazmat untuk petugas kesehatan di Puskesmas, rumah sakit, Dinas sosial, petugas pemakaman Covid-19 yang disalurkan ke 27 Provinsi yang paling terdampak.
Sebagai salah satu unit Bisnis di bawah payung Kawan Lama Group, kata Nana, ACE sendiri telah mendonasikan 160.000 APD dan alat kesehatan untuk sejumlah RS, pemerintah kota, panti asuhan dan panti wreda di 25 kota di Indonesia.
Namun, kata Nana, secara menyeluruh, Kawan Lama Foundation telah mendonasikan lebih dari 300.000 produk medis dan non medis kepada RS Rujukan Pemerintah untuk penanganan pasien Covid-19, Pemerintah Daerah, Kementerian Kesehatan, TNI dan berbagai pihak yang terdampak Covid-19 di berbagai kota.
“Kami berharap, kata Nana, dukungan ini dapat bermanfaat dan yang paling penting upaya bersama mendukung Pemerintah dengan menaati protokol kesehatan demi Indonesia segera terbebas dari Covid-19,” pungkas Nana Puspa Dewi.
Sementara, Store Manager Ace Living Plaza Pasirkaliki Bandung, Yadi Suryana Winangun, saat ditemui awak media usai menyerahkan APD kepada Pemerintah Kota Bandung, mengatakan, hari ini (Rabu 29/4), pemberian APD bersamaan juga dengan ACE Living Plaza Kabupaten Sumedang.
Menurut Yadi, pihaknya diterima Ir. H. Dadang Darmawan M.Si, Koordinator Bidang Logistik Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandung, menyerahkan 320 APD berupa hazmat yang nantinya diserahkan ke Puskesmas dan titik beratnya ke Dinas Pemakaman Covid -19 di Cikadut.
Selain untuk Kota Bandung, kata Yadi, Kawan Lama Foundation juga menyerahkan 320 APD ke Kab. Sumedang. “Jumlah yang sudah diserahkan khususnya kepada rakyat Indonesia. Yang paling besar ke PMI berupa sebuah mobil ambulance,” ujar Yadi seraya menambahkan kegiatan ini akan terus melaksanakan donasi hingga pandemi berakhir.
Yadi juga menyebutkan, pihaknya menyerahkan donasi berupa sejumlah thermogun kepada TNI melalui Kopasus dan ke Balai Kota Bandung berupa hand sanitizer, masker dan face shield.
“Selama pandemi Covid -19 ini, karyawan kami pun dalam melayani pembeli/pelanggan selalu taat dengan protokol kesehatan. Mereka juga memakai sarung tangan, masker, face shield untuk memberi rasa aman bagi pelanggan yang masuk toko kami, ” tegas Yadi.*
El