SUMEDANG,- Kecelakaan lalu lintas beruntun terjadi depan Rumah Sakit Bersalin Kasih, jalan raya Serang Cimalaka, Sumedang, 20 Mei 2019.
Peristiwa itu dibenarkan Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo melalui Kasatlantas, AKP Iim Abdurrahim.
“Betul. Ada kecelakaan beuruntun. Kami sedang menyelidiki kasus kecelaan ini,” kata Iim saat dihubungi.
Setelah beberapa saat dikonfirmasi kembali, Iim menerangkan, kejadian itu terjadi sekira pukul 00.45 WIB dinihari tadi, dengan melibatkan truk tronton bernopol B 9323 MN, truk pengangkut LPG bernopol Z 8431 AG, truk Boks bernopol G 1828 LL dan sebuah sepeda motor jenis Honda Vario bernopol Z 2200 BC.
“Kecelakaan bermula saat truk tronton bernopol B 9323 MN yang melaju dari arah Cirebon menuju Bandung menabrak dua buah kendaraan yang ada didepannya, yakni sepeda motor jenis Vario Nopol Z 2200 BC yang sedang berboncengan serta sebuah truk boks Nopol G 1828 LL,” ungkapnya.
Kemudian, tambah dia, setelah menabrak dua buah kendaraan tersebut, truk tronton oleng dan masuk ke jalur berlawanan hingga menabrak sebuah kendaraan LPG bernopol Z 8431 AG.
“Pada kejadian ini, satu orang meninggal dunia. Ia diketahui AJ (34), warga Mandalaherang RT 02 RW 01 Desa Mandalaherang, Kab. Sumedang. Selain itu, ada tiga orang yang teridentifikasi mengalami luka berat dan satu orang mengalami kerugian materil. Sejumlah saksi telah diperiksa dan kini, masih dalam penanganan Unit Lakalantas Polres Sumedang,” pungkasnya.
Sementara itu, Kapolres AKBP Hartoyo meminta pengguna jalan, khususnya di malam hari untuk tetap waspada saat melintasi jalur Sumedang-Cirebon, mengingat jelang musim arus mudik balik.
“Kondisi jalan ini sempit, juga banyak tikungan, tanjakan mapupun turunan. Jadi pengendara harus memperhatikan rambu rambu lalulintas. Jika ngantuk, sebaiknya beristirahat,” ungkapnya.
Abas