SUMEDANG,- Direktur Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Benhard Rondonuwu didampingi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Jawa Barat, M Ade Afriandi menyatakan, di tengah pandemi Covid-19 dan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Satpol PP gencar memberikan bantuan paket sembako diberbagai daerah termasuk di wilayah Jabar (Jabar).
“Ketika bertahan hidup tersekat pandemi, ketika kebutuhan pangan sulit didapati, ketika kepatuhan prokes diterapkan yustisi, ketika kesulitan-kesulitan dibarengi sanksi, saatnya kami berbagi dan berempati, agar bersama-sama mampu melewati ujian ini,” ujar Benhard, kepada wartawan di Jatinangor, Sumedang, Minggu (25/7/2021).
Dalam kesempatan itu, sambung Bernhard, turut serta perangkat daerah Pemda Jabar mendampingi masyarakat melewati kesusahan akibat pandemi.
“Tak terkecuali Satpol PP, disaat menegakkan kewajiban dan sanksi sesuai tupoksi, kami pun turut berbagi dengan keikhlasan hati, menguatkan mereka yang perlu mendapatkan empati,” katanya.
Menurutnya, kegiatan yang dilaksanakan dinamai “Mapay Lembur Neang Dulur” artinya berkeliling daerah mencari sauadara.
“Kegiatan mapay lembur neang dulur ini dimulai dari Puncak Eurad batas Kabupaten Bandung Barat (KBB) dengan Kabupaten Subang, terus ke Cisalak-Tanjungsiang sampai Rancakalong-Jatinangor,” tegasnya.
Selain itu, terangnya, imbauan penerapan protokol kesehatan (prokes) 5 M yakni, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas terus disuarakan kepada masyarakat.
“Semoga kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan mampu menjadi salahsatu bagian dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Terlebih bisa melewati pandemi Covid-19 kedepannya,” pungkas Bernhard. (abas)