Kab. Sumedang – Rabu ( 19/05/2021 ) Bertempat di lapangan Boma Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar Jl. Kolonel Ahmad Syam No. 17A Desa Sayang, Kec. Jatinangor, Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., memimpin apel pagi gabungan sekaligus konsolidasi personel dalam berakhirnya Operasi Ketupat Lodaya Tahun 2021 pada Senin malam kemarin.
Apel ini dihadiri oleh Wadansat Brimob Polda Jabar Akbp Agung Danargito, S.I.K., M.Si., para pejabat utama serta diikuti oleh seluruh personel Staf Sat dan Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar.
Dalam arahannya, Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., menyampaikan, “Kita selaku Satuan Brimob yang berada di wilayah Jawa Barat, walau sudah selesai Operasi Ketupat Lodaya 2021, masih harus siaga Membackup kewilayahan yang masih melaksanakan tugas pengamanan arus balik”.
“Seluruh personel harus selalu siap kapanpun dan dimanapun saat dibutuhkan. Sebagai Power On Hand Kapolda Jabar kita selalu menjadi yang terdepan dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Jawa Barat yang kita cintai ini”.
“Saya tegaskan kepada seluruh personel untuk jangan takut dan jangan pernah menyerah kepada tugas yang akan dihadapi kedepan, buktikan kita selalu hadir di tengah – tengah masyarakat. Negara hadir dan negara tidak boleh kalah dari oknum – oknum ataupun pihak tertentu yang dapat mengganggu ketertiban di masyarakat”, tambah Yuri Karsono.
“Kita sudah punya perangkat – perangkat, protap – protap yang menegaskan tentang langkah yang harus kita ambil dan disesuaikan dengan ancaman serta sesuai dengan aturan HAM yang berlaku. Mari kita tunjukkan Bhakti Brimob untuk masyarakat dengan selalu bertindak sesuai dengan hukum yang ada”, terangnya.
“Sesuai motto Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, khususnya sebagai pasukan Korps Brimob Polri kita harus mampu menjaga keamanan, ketertiban di masyarakat khususnya wilayah Jawa Barat tetap aman dan kondusif”, pungkas Yuri Karsono. Yadi