Sumedang, – Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar terus lakukan upaya pencegahan dalam rangka menekan penyebaran Virus Corona dilingkungan tempat belajar mengajar aman dari paparan Virus Corona, dengan rutin melakukan penyemprotan cairan disinfektan guna menekan dan meminimalisir penyebaran Virus Corona.Kamis (15/04/2021).
“Mudah – mudahan dengan rutinnya dilakukan penyemprotan disinfektan bisa meminimalisir segala bentuk penularan Virus Corona, apalagi tempat belajar, mengingat sangat mudah menyebarnya Virus tersebut jika tidak dilakukan penyemprotan secara berkala” Ujar Bripka Achmad Setiawan.
“Penyempotan disinfektan kali ini kami lakukan di Sekolah Dasar Negeri 02 Cikeruh Jatinangor Kabupaten Sumedang, guna menjamin kenyamanan kepada pihak sekolah maupun murid yang beraktivitas di lingkungan sekolah” Imbuhnya.
Bripka Yandri mengatakan “Penyemprotan ini akan kami lakukan secara terus menerus dan berkesinambungan, agar resiko terpapar Corona dapat diminimalisir, akan tetapi tetap memperhatikan aturan protokoler kesehatan, selalu menggunakan masker dan mempedomani aturan 5M bila nanti digunakan” Ujarnya.
Dalam rangka meminimalisir penyebaran pandemi Corona, mengingat korban yang terpapar Virus Corona masih terjadi sampai hari ini, Satuan Brimob Polda Jabar sebagai garda terdepan dalam penanganan percepatan pandemi Corona, terus berupaya semaksimal mungkin lakukan upaya pencegahan dengan rutin lakukan himbauan, penyuluhan maupun penyemprotan disinfektan di ruang umum maupun tempat beridabah dan tempat belajar mengajar.
Saat dikonfirmasi ditempat yang berbeda, Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., menuturkan “Personil kami akan terus berupaya lakukan pencegahan dengan rutin lakukan penyemprotan disinfektan agar mempersempit ruang gerak Virus Corona dilingkungan masyarakat” Tuturnya.
“Kami menghimbau kepada pihak sekolah maupun warga yang beraktivitas dilingkungan sekolah agar senantiasa mempedomani aturan protokoler kesehatan, mencuci tangan dan selalu gunakan handsanitizer, serta lakukan pengecekan suhu dan arahkan mencuci tangan terlebih dahulu, sehingga penyebaran Virus Corona dapat diminimalisir” Pungkas. Yadi