Cianjur – Briptu Efrianda dan Bharatu defi Anggota Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jabar melaksanakan Patroli Dialogis ke Puskesmas di Desa Cimacan Kecamatan Cipanas Cianjur. Rabu.(29/07/20).
Kegiatan ini atas perintah dan atensi Danyon B Pelopor, AKBP Sarly Sollu, S.I.K., M.H., agar anggota harus lebih sering melaksanakan Patroli dialogis ke Puskesmas dan tempat – tempat yang sangat umum, anggota Brimob juga tidak lupa untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas dan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) kepada masyarakat disekitaran Puskesmas, Anggota Brimob juga menegaskan terkait Tindak Pidana pencurian yang mana terjadi di jam ramai pengunjung ditempat tersebut, karna banyak sepeda motor penunggu pasien yang diparkir tanpa ada pengawasan dari pemiliknya.
Hal ini dinilai rawan sekali terjadinya tindak pidana pencurian motor, serta saat ini perlu disampaikan kepada masyarakat agar masyarakat lebih sadar lagi akan pentingnya keamanan diri sendiri, selain keamanan diri sendiri masyarakat juga harus memperhatikan kesehatan diri sendiri maupun orang lain.
Saat Tim Patroli Brimob bertemu dengan salah satu petugas jaga Puskesmas, Tim Patroli menghimbau agar lebih giat melaksanakan pemeriksaan suhu tubuh kepada pasien yang akan berobat guna antisipasi penyebaran Covid-19.
Sambil melaksanakan Patroli Briptu Efrianda juga menyampaikan himbauan terkait apa saja yang telah menjadi kebijakan pemerintah diantaranya ialah setiap masyarakat yang datang ke puskesmas wajib menggunakan masker serta harus tersedia sarana cuci tangan di tempat yang ramai yang sering kunjungi masyarakat.
Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol Asep Saepudin S.IK menuturkan “Selama pandemi ini masih berlangsung, kami akan terus lakukan upaya pencegahan dengan terus lakukan himbauan tentang Virus Corona” Tutur beliau.
Hal ini di lakukan sebagai wujud pelayanan Polri kepada masyarakat serta sebagai tugas Pokok Polri sebagai pengayom, pelindung dan pelayanan mesyarakat yang dalam programnya bertajuk Bhakti Brimob Untuk Masyarakat.
Yadi