Bandung, – Pemda Kota Bandung bersama Jajaran TNI-Polri bersama-sama melaksanakan Patroli gabungan dalam rangka Cipta kondisi menjelang bulan suci Romadhon 1443 Hijriah.
Patroli ini berskala besar melibatkan sekitar satu Batalyon gabungan jajaran TNI-Polri dan dari Jajaran Pemda Kota Bandung, dipimpin langsung oleh Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo S.Ip., dan Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Bariza Zulfi S.I.K.
Dari Jajaran Satuan Brimob Polda Jabar menerjunkan 1 SSK personilnya, yang dipimpin oleh Komandan Kompi 1 Batalyon A Pelopor AKP Dili Hermawan Amran dan didampingi oleh Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar Kompol Sudiyono.
Selain itu Wadansat Brimob Polda Jabar AKBP Agung Danargito S.Ik., M.Si., juga hadir dalam kegiatan tersebut.
Patroli ini dimulai dari Makodam III Siliwangi sekitar pukul 21.10 wib. Kemudian bergerak mengelilingi wilayah Kota Bandung, setelah berpatroli mengelilingi kota Bandung Patroli Skala Besar ini Tiba di Mapolrestabes Bandung sekitar Pukul 22.00 Wib, pada pukul 23.55 Patroli Skala Besar ini melaksanakan Apel konsolidasi, kemudian kembali ke Kesatuan masing-masing.
Selama kegiatan patroli ini berlangsung situasi dan kondisi Kota Bandung sanagat aman dan kondusif Patrolipun bejalan dengan aman dan lancar
Dalam Kesempatan itu Wakil Komandan Satuan Brimob Polda Jabar AKBP Agung Danargito menyampaikan, “Patroli Skala Besar ini dilaksanakan dalam rangka kesiapan pemerintah dan kita Jajaran TNI-Polri dalam menghadapi Bulan Suci Romadhon.” Ungkap beliau.