Bandung, – Dalam menghadapi pandemi Covid 19 yang semakin hari semakin meluas dan semakin banyak yang terpapar virus tersebut, masyarakat harus semakin memiliki kesadaran yang tinggi akan bahaya penyakit yang diakibatkan virus ini, karena virus ini sangat mudah ditularkan kepada orang lain maka menjaga supaya virus ini tidak terpapar dimana-mana, harus dengan usaha dari seluruh elemen masyarakat.
Edukasi protokol kesehatan memiliki peranan yang sangat penting dalam menekan jumlah kasus suspek positif covid-19 sekaligus memotivasi masyarakat agar dapat menjalankan protokol pencegahan covid 19 yang sudah dicanangkan oleh pemerintah.
buy dapoxetine online https://www.phamatech.com/wp-content/uploads/2011/07/png/dapoxetine.html no prescription
Pemerintah dan unsur TNI-Polri terus melakukan upaya pencegahan, tindakan dan edukasi terkait pandemi covid-19. Edukasi menjadi hal yang sangat penting untuk membuat masyarakat semakin mengetahui dan paham tentang protokol kesehatan untuk pencegahan penularan Covid-19.
Aiptu Riki Nugraha anggota Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar kembali melakukan himbauan kepada warga Kampung Cilopang Desa Mekarlaksana kecamatan Cikancung.Senin Senin (29/03/2021).
Pada kesempatan kali ini, personil Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar kembali melakukan edukasi kepada warga desa Cilopang yang dilaksanakan oleh Aiptu Riki Nugraha untuk mempelajari apa itu Adaptasi Kebiasaan Baru salah satu contohnya yaitu selalu cuci tangan yang baik dan benar atau menggunakan hand sanitizers setelah kegiatan, dengan cara ini penyebaran virus Covid-19 bisa dicegah.
Dalam kegiatan kali ini Anggota Patroli Kompi 1 Batalyon A Pelopor tak henti hentinya mengatakan, bahwa personel Brimob Jabar akan terus menjadi yang pertama dalam memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus corona.
“Demi kebaikan masyarakat sekalian tolong untuk tetap waspada dan hati-hati, tetap ikuti anjuran pemerintah dan jangan lupa untuk selalu terapkan protokol kesehatan, jaga jarak, jika kegiatan selesai lebih baik cepat kembali kerumah, tetap jaga kesehatan dan kebersihan,” ujar Aiptu Riki Nugraha dalam kegiatan patrolinya.
Dikesempatan lain, Komandan Satuan Brimob Polda Jawa Barat Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., mengatakan “Terus menjadi yang terdepan dalam memberi himbauan serta ajakan kepada masyarakat, dalam mematuhi setiap anjuran, aturan dalam pengendalian untuk menghentikan penularan wabah virus corona dan selalu menjaga diri dari tindak kejahatan.”
Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., menambahkan “kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Bandung, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan Masyarakat dalam memutus mata rantai Virus Covid-19 ″, ujarnya Kombes Pol. Yuri Karsono.