PANGANDARAN,– Peristiwa kebakaran Kantor Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PUTRPRKP) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat di Dusun Karang Benda, RT 001 RW 002, Desa Karang Benda, Kecamatan Parigi masih menyisakan pertanyaa.
Sejumlah pihak menduga, kebakaran yang terjadi pada Minggu, 20 Juni 2021 sekitar pukul 16.00 WIB itu akibat adanya konsleting listrik. Ada juga yang menyebut, kebarakan akibat adanya unsur kelalaian.
Salah satu saksi, Hari Setiawan (18), warga Dusun Karang Benda membenarkan, kebakaran yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Saat itu, Anggota Koramil 1321/Parigi yang sedang melaksanakan piket ikut menyaksikan kebakaran kantor PUTRPRKP Kabupaten Pangandaran. Menurutnya api berasal dari ruang kantor Bidang Cipta Karya.
Sejumlah saksi kemudian menghubungi BPBD dan Damkar Kabupaten Pangandaran. Pada pukul 16.15 WIB, sedikitnya dua unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dan satu unit tanki BPBD Kabupaten Pangandaran tiba di lokasi untuk memadamkan api di kantor Bagian Cipta Karya. Petugas dibantu Anggota Koramil, anggota Polsek Parigi serta warga sekitar membantu mengeluarkan barang-barang dan dokumen yang belum terbakar.
Sekira pukul 17.00 WIB, api berhasil dipadamkan. Kemudian dilanjutkan dengan pendinginan.
Komandan Regu Pos Wilayah II Damkar Kabupaten Pangandaran, Billy mengaku mendapat kesulitan saat melakukan pemadaman karena ruangan tertutup.
“Kami juga kekurangan alat pelindung diri (APD) seperti gas dan masker, sehingga tiga orang personel harus dievakuasi ke puskesmas terdekat karena mengalami sesak nafas. Ketiga petugas damkar tersebut alah Wiendi, Rudi dan Gingin yang dibawa ke IGD Puskesmas Parigi karena kekurangan oksigen saat menangani kebakaran,” jelas dia.
Usai pendinginan, terlihat Anggota Polsek dan anggota Koramil Parigi memasang garis polisi untuk penyelidikan lebih lanjut penyebab kebakaran.
Sementara akibat peristiwa itu, dokumen-dokumen penting dan barang elektronik ludes terbakar, namun kerugian materil belum bisa ditaksir.
Pihak Kepolisian Sektor Parigi saat ini terus melakukan penyelidikanatas kejadian itu.
Dalam peristiwa kebakaran tidak ditemukannya hardisk CCTV.
buy clomid online https://www.californiaretina.com/wp-content/themes/twentytwentythree/parts/html/clomid.html no prescription
Saat itu ada satu unit sepeda motor nomor Z 2251 MC terparkir di depan Kantor PUTRPRKP. (Shopia Z)