Lembang, – Kecelakaan lalu lintas tabrakan beruntun terjadi di jalan raya Tangkuban Perahu Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat tepatnya di depan rumah sakit hewan Provinsi Jawa Barat.
Petugas piket mako Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar dengan sigap mendatangi lokasi kecelakaan tersebut kemudian melakukan pertolongan pertama kepada korban serta mengatur lalulintas agar tidak terjadi kemacetan.
Danyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar Kompol Maman Ismail, A.Md Mengatakan bahwa kecelakaan antara mobil wuling confero nopol (B 1487 VOM) dan sepeda motor jenis yamaha Nmax nopol (D 2053 ZDB) dan kawasaki ninja r nopol (D 2716 UA) mengalami kecelakaan beruntun.
Terdapat korban pengendara sepeda motor segera dilarikan ke poliklinik Sespim Polri Lembang untuk mendapat pertolongan lebih lanjut.
Untuk kronologis menurut sanksi saat melintas di lokasi tersebut pengendara mobil kaget ada pengendara motor yang berlawanan arah dengan sangat kencang dari arah jalan Raya Tangkuban Perahu menuju Bandung secara bergerombol yang membuat pemilik kendaraan mobil wuling confero tersebut kaget dan hilang kendali yang mengakibatkan terjadinya laka lantas tersebut.
Kompol Maman Ismail, A.Md menambahkan akibat kejadian arus lalu lintas di jalur tersebut sempat mengalami gangguan.
Dengan sigap personelnya melakukan gatur dan mengamankan TKP untuk selanjutnya di serahkan ke pihak Polisi Lalulintas dan mencegah kemacetan di jalur tersebut arus agar kendaraan lain dapat melewati dengan aman.
Ditempat terpisah Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., membenarkan anggota ngevakuasi korban tabrakan beruntun “iya benar sekali, ada kecelakaan di daerah Lemabang, saya selalu berpesan kepada anggota saya. Untuk selalu sigap apabila meberima infomasi dari masyarakat, karna kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan negara di tengah-tengah masyarakat”
“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar untuk mencipatakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan masyarakat” Tutup Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K