MAYBRAT,– Pj. Bupati Maybrat Bernhard E. Rondonuwu memberikan penghormatan terakhir kepada Kepala Kampung Itigah yang wafat.
Atas nama Pemkab Maybrat, ia menyampaikan turut berduka cita, dan pada kesempatan ini Pj Bupati Maybrat memberikan santunan kepada keluarga yang tinggalkan.
Sebelumnya, Bernhard menyaksikan Pelantikan Badan Pengurus Ikatan Mahasiswa Pelajar Karsu, Sris, Subin dan Swaysau Kota dan Kabupaten Sorong, di Kantor Kampung Sris Distrik Aitinyo, Selasa (18/10/2022).
Dalam kesempatan ini, Bernhard menyampaikan bahwa fokus pemda saat ini adalah pendidikan.
“Terkait isu-isu mengenai pendidikan masyarakat, agar dapat menyampaikan ke Pemda Maybrat karena pemda terbuka untuk hal-hal tersebut,” pintanya.
Diakhir kegiatan Pj Bupati Maybrat menyerahkan bantuan kepada perwakila pengurus ikatan mahasiswa pelajar Karsu, Sris, Subin dan Swaysau Kota dan Kabupaten Sorong. (Abas)