BANDUNG, — Polrestabes Bandung. Kapolsek Cicendo Polrestabes Bandung diwakili Kanit Binmas Iptu Kuswana bersama Bhabinkamtibmas Kel. Pamoyanan Aipda Mulyana melaksanakan silaturahmi sekaligus berkoordinasi dan Komuniasi atau disebut juga korkom dengan Lurah Pamoyanan beserta jajarannya terkait kamtibmas, kegiatan dilaksanakan di kantor Kelurahan Pamoyanan jl. Lesmana No. 60.A Kecamatan Cicendo Kota Bandung. Jumat (27/5/2022).
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. H. Aswin Sipayung, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cicendo Polrestabes Bandung Kompol Herbas Sudewa Dharmawan, SH. menyampaikan untuk menjaga sinergitas dengan kelurahan- kelurahan yang ada diwilayahnya perlu dilakukan koordinasi dan komunikasi agar memudahkan dalam melaksanakn tugas- tugas kedepan terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat hal tersebut juga merupakan upaya dalam mejaga Harkamtibmas agar kota bandung khususnya, wilayah Polsek Cicendo tetap aman dan kondusif.**