BANDUNG, — Polrestabes Bandung, Jajaran Polsek Panyileukan Polrestabes Bandung bersama Forkopimcam dan instansi terkait menggelar apel kesiapan pengamanan malam takbir dan shalat Idul Fitri 1443 H di halaman Mapolsek Panyileukan Jalan AH. Nasution Kota Bandung, Minggu (1/5/2022).
Apel kesiapan dipimpin langsung oleh Camat Cibiru Drs, Didin Dikayuana., M.Kesos., serta di hadiri Kapolsek Panyileukan Kompol Suhendratno, S.H., Wakapolsek, Kasi Trantib dan personel gabungan Polsek Panyileukan Babinsa Koramil 1811/UBER dan Satpol PP berikut Linmas.
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol H. Aswin Sipayung, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Panyileukan Kompol Suhendratno, S.H., mengatakan, “Apel kesiapan ini dilakukan untuk mengukur dan mengecek kesiapan personel maupun kendaraan dinas yang akan dipergunakan pada pengamanan hari raya Idul fitri 1443 Hijriyah,” ujarnya.
Ditambahkan oleh Kapolsek agar personil yang diperintahkan melakukan patroli untuk mengantisipasi kerumunan massa yang akan melakukan takbiran, balapan liar atau kegiatan lainnya yang dapat mengganggu situasi kamtibmas, serta agar seluruh personil tetap menjaga keselamatan dan kesehatan dalam melaksanakan tugas, pungkasnya.**