Purwakarta,-Anggota Kompi 3 Batalyon C Pelopor melaksanakan patroli sambang Harkamtibmas di wilayah desa cilegong purwakarta,
Brigadir Tri Sutrisna sebagai anggota Brimob purwakarta melaksanakan kegiatan rutin dalam menghimbau masyarakat khususnya di desa cilegong, dalam himbauannya Brigadir Tri Sutrisna mengajak masyarakat cilegong dan sekitarnya untuk selalu ikut dalam pencegahan gangguan kamtibmas,
“Kepada bapak-bapak sekalian, untuk mewujudkan situasi yang aman dan kondusif mari kita sama-sama menjaga keamanan sekitar dari gangguan kamtibmas, dan bila bapak-bapak sekalian menjumpai oknum yang melakukan kejahatan baik sekecil apapun agar segera melaporkan ke pihak berwajib agar segera ditindak lanjuti untuk pencegahan gangguan.” Tegas Brigadir Tri Sutrisna.
Ditempat lain Komandan Satuan Brimob Polda Jabar kombes pol. Donyar Kusumadji,S.I.K “Setiap anggota Brimob Jabar wajib untuk turun secara langsung di tengah-tengah masyarakat dan memberikan kegiatan himbauan terkait tentang keamanan dan kenyamanan masyarakat guna menekan angka kriminalitas khususnya di daerah jawa barat.” Ucap beliau saat arahan apel pagi rutin.
Harapan dengan hadirnya anggota brimob yang terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas yang dapat mencegah masyarakat dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.