BANDUNG – Sampah beserta rumput liar di sekitar sungai dan bantarannya tetap menjadi fokus kewajiban Satgas Subsektor untuk membersihkannya dari aliran dan bantaran sungai.
Satgas Sektor 21 Subsektor 07 Citarum Harum dibantu elemen msayarakat (Gober) masih tetap fokus di sekitar kebersihan sungai dari sampah dan rumput liar yang tumbuh di bantaran sungai.
Seperti halnya yang dilakukan Satgas Subsektor 07 Cisangkuy saat kerja bakti membersihkan sampah ilalang dan ranting yang menghambat aliran sungai Cisangkuy di jembatan Asem sungai kampung Sindangreret Desa Sukasari kec. Pameungpeuk, Senin (2/6/2020).
“Kegiatan hari ini, Satgas beserta Gober membersihkan sampah dan ranting pohon lebih kurang 1000 Kg”, ujar Satgas Cisangkuy Sertu Ridwan.
Guna memantapkan ketaatan warga terhadap lingkungan dan sungai, Satgas melaksanakan komunikasi sosial (komsos) kepada warga khususnya yang bermukim didekat bantaran sungai.*
Elly