KAB. BANDUNG – Satgas Sektor 21 Subsektor 08 Ciranjeng dibantu Tim Kebersihan (Gober) melaksanakan kegiatan melanjutkan pembersihan bantaran sungai Ciranjeng di
RT 03 RW 05, Desa Sangkanhurip, Rabu (2/3/2022).
Dari kegiatan bersih-bersih itu, Satgas berhasil mengumpulkan 80 Kg sampah dari area sepanjang 80 meter. Sampah dikeringkan, setelah itu langsung dibakar.
Pada siang harinya Satgas melaksanakan patroli rutin di anak sungai Ciranjeng, Cangkudu, Cilisung dan Sekeawi di Desa Sukamukti dan Desa Bojongkunci. Giat dilanjut komunikasi sosial (komsos) bersama warga kampung Paledang dan kampung Sekeawi yang bermukim di dekat DAS sungai Ciranjeng.
Satgas Subsektor 08, Serka Khandra Kurniawan menjelaskan, malam harinya hingga pukul 21.10 WIB, juga berpatroli memantau kondisi sungai dan titik patroli di sungai Ciranjeng wilayah Desa Sukamukti.
“Malam harinya kami melaksanakan patroli untuk meyakinkan kondisi keamanan dan kebersihan sungai berikut lingkungannya. Alhamdulillah kondisi wilayah aman dari warga yang membuang sampah ke sungai Ciranjeng. Kondisi sungai volume debit air normal, berwarna coklat, kami pun tidak menemukan tumpukan sampah di bantaran maupun aliran sungai,” ujar Serka Khandra. **
Elly