Garut,-Polisi sahabat anak mengunjungi Satuan Fungsi Lalu Lintas Polres Garut Polda Jabar pada hari Kamis 18 Mei 2023 dari taman kanak-kanak Al Ikhlas,Garut.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si menyampaikan bahwa program kegiatan Polisi Sahabat Anak pada Polres Garut Polda Jabar secara rutin dilaksanakan disamping untuk mengakomodir minat dari taman kanak-kanak , yang lebih utama untuk memberikan dan mensosialisasikan tertib berlalu lintas sejak dini kepada anak-anak.
Kegiatan tersebut menerima kunjungan dari taman kanak-kanak Al-Ikhlas Kecamatan Samarang Kabupaten Garut. yang bertempat di Gedung kantor Satuan Lalu Lintas Polres Garut Polda Jabar Jalan Jenderal Sudirman no 204.
Anak-anak tersebut diterima oleh Unit Keamanan dan keselamatan Lalu Lintas baik oleh Kepala unit berikut anggotanya yang memberikan materi memperkenalkan profesi Kepolisian kepada anak-anak sambil bermain dengan ceria.
“Harapan kami anak-anak kelompok bermain ini dapat mengenal profesi Kepolisian secara umum berikut tugas- tugasnya serta memulai untuk berlatih tertib dan disiplin baik di rumah, disekolah maupun dalam berlalu lintas dijalan raya.” Ungkap Kasat Lantas Polres Garut Polda Jabar.
“Terima kasih kepada TK Al-Ikhlas atas kunjungannya semoga adek-adek ini selalu sehat, pinter dan selalu ceria. Kepada pembimbing pemberi materi dan semua pihak-pihak yang terlibat terima kasih juga sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, tertib dan lancar.” Pungkas Kasat Lantas.