SUMEDANG,- Jum’at (22/2/2019) pukul 13.30 hingga 15.30 Wib dilaksanakan penyaluran dan penyerahan secara simbolis program modal Warung Taliasih dari Polres Sumedang di Dusun Cikalong Tonggoh, Kec. Tanjungkerta, Sumedang.
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo S.I.K, M.H., Wakil Ketua Baznas Sumedang Drs. H. Suhara, Camat Tanjungkerta Beni Satriaji, Kapolsek AKP Aep Suhendi, Danramil Tanjungkerta Kapten Siswoto, Kepala Desa Banyuasin Asep Dadang dan tokoh masyarakat.
Kapolres Sumedang, AKBP Hartoyo menyebutkan, masyarakat yang akan menerima penyaluran dan penyerahan program modal Warung Taliasih sebanyak 36 orang.
“Saat penyerahan tadi, ada perwakilan penerima secara simbolis sebanyak 4 orang. Dan jumlah seluruh penerima bantuan sebanyak 36 orang dengan nominal Rp1.500.000 untuk masing-masing penerima bantuan dengan jumlah keseluruhan senilai Rp. 54.000.000 di wilayah Kec. Tanjungkerta,” jelasnya.
Adapun bentuk bantuan modal yang diterima masyarakat, tambahnya, berupa kebutuhan pokok warga masyarakat yang dijual di warung.
Abas