SUMEDANG,- Kapolres Sumedang, AKBP Hartoyo memimpin apel pagi yang diikuti para kabag, kasat, ASN dan semua anggota Polres Sumedang yang terlibat pengamanan (pam) operasi Ketupat Lodaya 2018.
Dalam apel di halaman Mapolres Sumedang, Senin 18 Juni 2018 itu, Hartoyo menyampaikan beberapa poin dan memberikan intruksi kepada jajarannya.
“Pertama, saya ucapan terima kasih kepada anggota yang terlibat dalam pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2018, dan tetap selalu semangat dalam melaksanakan tugas. Kedua, saya ingatkan bahwa kita harus persiapkan dalam pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam Pilkada Serentak 2018, pada tanggal 27 Juni mendatang,” ungkapnya.
Hartoyo juga berharap, anggota yang terlibat dapat menjaga kesehatannya dengan baik, mengingat kegiatan ke depan akan lebih banyak lagi.
Usai apel, acara pun dilanjutkan dengan halal bihalal.
Abas