SUMEDANG,- Sungai Cimande di Desa Cihanjuang tetap menjadi titik perhatian Satgas Sektor 21-15 Sumedang agar airnya tetap bersih dan dapat dimanfaatkan masyarakat untuk mandi dan cuci.
Sebab dengan perhatian Satgas, selalu dijaga kebersihannya, baik airnya mau pun lingkungannya, kata Dansubsektor 15 Sumedang, Sertu Eri Krisyana saat melapor kepada Dansektor 21 Kol. Inf. Yusep Sudrajat, sungai Cimande merupakan area masyarakat.
Karena itu, Satgas selalu korve membersihkan bantaran sungai tersebut dan selalu dilakukan patroli sampah sehingga tidak terlihat ada sampah yang berceceran di sepanjang bantaran.
Sertu Erik pun mengemukakan, Satgas selalu berpatroli mengecek limbah pabrik yang dulu membuat rasa khawatir masyarakat karena lingkungan mereka kusam dan kotor. “Sekarang ini semua telah berubah. Lingkungannya sudah
nyaman,” kata Sertu Erik.
Namun demikian, katanya, Satgas tetap mengadakan komunikasi sosial kepada masyarakat tentang bahayanya membuang sampah sembarangan, terutama ke sungai.
Elly