Cianjur, – Anggota Brimob Kompi 4 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jabar Dpp Briptu Bima Aji bersama 2 personil lainnya melakukan Patroli prokes dan membagikan masker secara gratis sebanyak 50 lembar masker kepada masyarakat di Desa Cipanas, Cianjur.
Hal ini merupakan program kegiatan Polri yang sudah disusun oleh pemerintah agar penyebaran Covid-19 di Indonesia kian menurun dan dapat menciptakan situasi yang kembali kondusif dan sehat.
“ kegiatan rutin pembagian masker gratis untuk masyarakat di Desa Cipanas kami mulai. Sasaran utama pembagian masker kali ini adalah masyarakat yang beraktivitas di luar rumah agar tercapai nya tujuan untuk menciptakan situasi yang kembali aman,sehat dan jauh dari paparan Covid-19. “ ujar Bima sebagai Dan tim patroli.
Menurut Bima, sasaran utama tempat untuk pembagian masker yaitu masyarakat Desa Cipanas yang berprofesi sebagai pegawai toko dan Pedagang Pasar Tradisional. Maka dengan itu anggota patroli Brimob menuju sasaran pedagang pasar tradisional atau tempat yang berkerumunan.
Bima berharap dengan pembagian masker gratis kepada masyarakat Desa Cipanas bisa membuat mereka sadar akan pentingnya Prokes. “Saat ini, yang paling penting kita memerlukan tahapan – tahapan untuk menuju ke sebuah kondisi normal dan kita harapkan semua tetap berwaspada” ujarnya.
Untuk itu, Brimob Polri mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Mulai dari memakai masker, mencuci tangan dengan rajin, dan menjaga jarak agar tidak terpapar virus Covid – 19. “ “Yang penting, agar kita semua tetap selau menjaga prokol kesehatan secara tertib sehingga dapat mengurangi rantai penyebaran covid – 19 di Desa Cipanas” ujar Bima.
Seperti yang di ketahui, ada program di Indonesia sudah di mulai sejak 13 Januari 2021. Presiden Jokowi menjadi orang pertama yang di suntik vaksin dosis sinovac. Pada tahap awal vaksinasi di tujukan atau di prioritaskan kepada tenaga kesehatan dan sekarang masyarakat pun sudah bisa mendapatkan vaksin sampai dosis ke 2 bahkan akan ada tambahan vaksin booster.
Di harapkan dengan ada nya program dari pemerintah, kami Brimob Polri sebagai pelaksana dapat menciptakan kondisi yang aman dan dapat mencegah meluasnya penularan virus Covid-19.