SUMEDANG,– Perkembangan terkait situasi dan kondisi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sumedang hingga Sabtu 19 Juni 2021 masih perlu diwaspadai. Hari ini, kasus konfirmasi dan dirawat/diisolasi sebanyak 187 orang (3,79%) dengan rincian32 dirawat di RSUD, 155 isolasi mandiri.
Jumlah sembuh/selesai isolasi 4.614 orang (93,59%), meninggal 129 orang (2,62%), jumlah 4.930 orang dan BOR 93,94%.
Hari ini ada 50 orang penambahan terkonfirmasi positif baru yaitu: 1 orang asal Kecamatan Cimanggung, 2 asal orang Kecamatan Sumedang Utara, 1 asal orang Kecamatan Ganeas, 1 orang asal Kecamatan Sumedang Selatan, 1 orang asal Kecamatan Tanjungkerta, 11 orang asal Kecamatan Darmaraja, 6 orang asal Kecamatan Cimalaka, 7 orang asal Kecamatan Pamulihan dan 20 orang asal Kecamatan Ganeas (inout).
Dilaporkan tim gugus tugas, hari ini ada 15 orang yang terkonfirmasi sembuh/selesai masa isolasi mandiri. Sedangkan kasus suspek: Dirawat/diisolasi 6 orang, selesai perawatan 1.882 orang, probable 46 orang dan jumlah 1.934 orang.
Berikut laporan lengkapnya: